BBC, Serang – Penerapan Pelatihan Tenaga Keolahragaan Upaya Peningkatan Prestasi Olahraga Banten Berbasis Sport Science oleh Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Dispora) Banten diapresiasi berbagai pihak. Program ini diangkat langkah maju dalam meningkatkan prestasi olahraga di provinsi Banten. 

Tenaga Ahli Bidang SDM Kemenpora Muhamad Nanang Kusuma menyampaikan pihaknya merespon positif atas yang dilakukan oleh Dispora Banten. Apalagi metode ini yang pertama dilakukan oleh daerah, meski diakui ada beberapa sudah melakukan memberlakukan Sport Science. 

“Saya mendampingi dinas Pemuda dan Olahraga melalui pendekatan berbasis Sport Science dan program ini sejak 2018 sudah dikenalkan di Kemenpora.  melalui metode ini dikenalkan cara menganalisa fisik melalui analisa bio mekanik, sehingga untuk mengetahui potensi dan kekurangan atlit,” kata Nanang disela kegiatan Penerapan Pelatihan Tenaga Keolahragaan Upaya Peningkatan Prestasi Olahraga Banten Berbasis Sport Science oleh Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Dispora) di Serang, Selasa (8/10/2019). 

Senada diungkapkan Rektor Universitas Sultan Ageung Tirtayasa (Untirta) Fatah Sulaiman. Menurutnya pihaknya mengapresiasi gagasan pelatihan dan pembinaan berbasis Sport Science. Ini merupakan pengalaman pertama saya seumur saya di perguruan tinggi. Apalagi Untirta yang telah membuka jurusan ilmu olahraga siap membackup penguatan dosen dalam kelilmuan keolahragaan kedepan. 

“Kami bersepakat pembangunan Sport Center dimaksimalkan. Tidak hanya olahraga konvensional tapi juga olahraga yang berteknologi kekinian. Analisis di era digital ini tentu perlu diperkuat. Ilmu olahraga di Untirta ada  dibawah fakultas kedokteran. Kami siap simbiosis mutualisme, kami undang khusus pa Nanang nanti untuk training dosen di Untirta,” tegasnya. (1-1)

Baca juga :  Cerita Bupati Serang Dibonceng Motor Terobos Macet