BBC, Cilegon – Perbaikan gizi merupakan salah satu upaya untuk meningkatkan pengetahuan, sikap dan perubahan perilaku gizi masyarakat kearah yang lebih baik. Untuk itu Program Gizi merupakan salah satu program yang menjadi perhatian khusus Pemerintah Provinsi Banten. Demikian yang disampaikan Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Banten Dewi Indriati, saat membuka pertemuan Advokasi dan Koordinasi Lintas Program/ Lintas Sektor Program Gizi Tingkat Provinsi Banten, Selasa, 19/4/2016.

“Kebijakan dalam merencanakan program gizi merupakan acuan dalam menyusun program suatu kegiatan guna mencapai tujuan perbaikan gizi masyarakat. Kegiatan ini merupakan salah satu agenda dalam pembangunan demi mewujudkan kualitas sumberdaya manusia yang sehat, cerdas, produktif dan mandiri.” Ujar Istri Gubernur Banten tersebut.

Lebih lanjut Dewi menjelaskan, bahwa kekurangan gizi pada balita akan mengganggu pertumbuhan fisik anak yang menyebabkan anak tumbuh pendek serta menghambat kecerdasan anak, dimana tumbuh kembang otak 80% terjadi pada masa kandungan hingga usia 2 tahun.

“Melihat besarnya dampak permasalahan gizi buruk bagi keberlangsungan generasi selanjutnya, maka penting artinya mengerahkan upaya semaksimal mungkin untuk mencapai mutu sumberdaya manusia yang berkualitas.” Tekannya.

Pertemuan Advokasi dan Koordinasi Program Gizi yang bertempat di Royal Krakatau Hotel ini dijadwalkan berlangsung hingga 21 April mendatang, dengan jumlah peserta sekitar 300 orang yang terdiri dari Kepala seksi gizi Kabupaten/ Kota, Ahli Gizi Rumah Sakit Se-Banten, Kader Posyandu Kabupaten/ Kota, Tim Penggerak PKK Kabupaten/ Kota serta beberapa kedinasan terkait. (1-1)

Baca juga :  Sat Binmas Polres Cilegon, Berikan Bimbingan Tentang Bahaya Narkoba Terhadap Ratusan Pelajar SMA Al-Khairriyah