BBC, Serang – Ketua DPRD Kota Serang Subadri Usuludin meminta kepada para anggota DPRD untuk lebih tanggap lagi dalam menanggapi aspirasi rakyatnya. Hal itu sebagai bukti kinerja anggota Dewan terhadap warganya.

“Walaupun masih ada kekurangan dalam fasilitasnya, dengan adanya gedung DPRD yang baru diharapkan para anggota Dewan dapat lebih semangat dan cepat tanggap dalam menampung aspirasi rakyat Kota Serang “kata Subadri ketika ditemui usai rapat Paripurna di Gedung DPRD Kota Serang, di Jalan Syeh Nawawi, Kota Serang, Senin 11/9/2017.

Menurutnya, untuk saat ini fasilitas kantor yang baru, namun mabeler yang dipakai merupakan fasilitas yang lama yqng dianggap masih bisa dipergunakan untuk mendukung kinerja para anggota. “Mungkin sebagian temen-temen wartawan sudah pada tau soal peralatan yang ada di kantor saya,” ujar Subadri.

Terkait persoalan jalan yang masih rusak, Subadri mengaku pihaknya masih dalam tahapan pengajuan di anggaran tahun 2018.
“Syukur-suykur anggarannya dapat turun di tahun ini untuk pembuatan jalan,” unggkap Subadri

Subadri menjelaskan selama proses pembangunan gedung DPRD Kota Serang, yang memakan biaya hingga mencapai 45.8 Miliar itu tidak ada kendala apapun dalam proses pembangunanya.

“Kalau soal penempatan dan penyerahan itukan ada tahapanya seperti menunggu dari pihak ketiga yaitu dari Sekertaris Daerah (Sekda) dan dari pihak pekerjaan umum (PU) Kota Serang.
“Alhamdulillah sampai saat ini sudah dilakukan serah terima dari pihak Pekerjaan Umum (PU,” pungkas Subadri. (1-2)

Baca juga :  Babinsa Cikande Evakuasi Anak Korban Banjir yang Terserempet Motor