BBC, Cilegon – Sebanyak 160 peserta mengikuti seleksi Finalis Duta pariwisata Kota Cilegon, dimana dari 160 peserta tersebut yang akan dipilih hanya 20 finalis. Dari 20  finalis tersebut nantinya akan mengikuti Grand Final yang akan dilakukan di Hotel The Royal Krakatau Kota Cilegon.

“Kegiatan pemilihan finalis Duta Pariwisata ini merupakan kegiatan tahunan, untuk memilih Duta Parawisata yang nantinya akan dijadikan kepanjangan tangan untuk Dinas Pariwisata Kota Cilegon,” kata Pelaksana tugas (Plt) Kepala Bidang (Kabid) Pariwisata Kota Cilegon Neli Efalinda saat ditemui disela-sela kegiatan pemilihan tersebut, di Aula Setda Kota Cilegon. Rabu, 28/3/2018
Menurutnya, pemilihan Duta Parawsata di Kota Cilegon berbeda dengan pemilihan Duta Parawisata di beberapa Kabupaten Kota yang lain yang berada di Provinsi Banten.
“Kalo di Kota Cilegon berbeda dalam melakukan pemilihan Duta Parawisatanya, jadi kita lakukan setiap dua tahun sekali. Tahun ini kita lakukan pemilihan Duta wisata, tahun depan kita lakukan pembinaan Duta parawisatanya,” jelasnya
“Buat apa kita pilih, kalo tidak kita lakukan pembinaan. Dengan pembinaan tersebut maka diharapakan kedepan mereka dapat menjadi kepanjangan tangan Dinas Parawisata Kota Cilegon,” ujar Neli
Adapun kriteria yang ditentukan dalam pemilihan Duta tersebut diantarnya, Breand, Beuty, Behaviour (3B)  Kecerdasan, kecantikan dan etika. Selain itu akan dilakukan pembekalan materi yang akan diberikan langsung oleh Plt Walikota Cilegon Edi Ariadi, kepala BNN Kota Cilegon Asep M. Jaelani.
Maka dari itu, Neli berharap dengan dilakukanya pemilihan Duta Pariwisata ini mampu menjaring anak muda di Kota Cilegon yang peduli dengan parawisata yang ada di Kota Cilegon.
“Para Duta Pariwisata yang terpilih, bukan hanya dengan Pariwisatanya saja tetapi peduli dengan persoalan pemerintah yang ada di Kota Cilegon agar dapat mendukung kemajuan Kota Cilegon yang lebih baik lagi,” pungkasnya. (1-2)
Baca juga :  BNN Kota Cilegon Minta Perusahaan Antisipasi Keterlibatan TKA Terlibat Narkoba